Labuan Amas Utara, HST – Dalam sebuah aksi nyata kepedulian terhadap keselamatan masyarakat, Koramil 1002-08/Labuan Amas Utara bersama warga Desa Kasarangan, Kecamatan Labuan Amas Utara, telah berhasil meratakan bangunan Sekolah Dasar Negeri (SDN) 2 Abadi yang sudah lama tidak digunakan. Kegiatan gotong royong ini dilaksanakan pada hari Selasa, 10 Desember 2024.
Kondisi bangunan SDN 2 Abadi yang semakin memprihatinkan dan membahayakan warga sekitar menjadi alasan utama dilakukannya pembongkaran. Kepala Desa Kasarangan, Hasaniansyah, mengungkapkan bahwa sebagian struktur bangunan bahkan pernah runtuh dan menimpa salah satu rumah warga. “Kejadian ini menjadi alarm bagi kami untuk segera bertindak,” tegasnya.
“Bangunan sekolah yang sudah tidak berfungsi ini menjadi ancaman serius bagi keselamatan warga, terutama saat musim hujan atau angin kencang,” tambah Hasaniansyah.
Dukungan penuh terhadap kegiatan ini juga datang dari pihak Kecamatan dan Polsek Labuan Amas Utara. Mereka menilai bahwa pembongkaran SDN 2 Abadi merupakan langkah tepat untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi masyarakat.
Danramil 1002-08/Labuan Amas Utara, melalui Bati Tuud Pelda Nurhadi, menyampaikan bahwa TNI berkomitmen untuk selalu hadir di tengah-tengah masyarakat. “Kegiatan gotong royong ini merupakan wujud nyata sinergitas antara TNI dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban,” ujarnya.
Proses pembongkaran yang melibatkan puluhan warga dan anggota Koramil berjalan lancar dan kondusif. Alat-alat berat turut dikerahkan untuk mempercepat proses perataan lahan.
Selesai dibongkar, lahan bekas SDN 2 Abadi ini rencananya akan dimanfaatkan untuk Ruang Terbuka Hijau (RTH) dan taman bermain
Dengan terselesaikannya pembongkaran SDN 2 Abadi, diharapkan dapat meningkatkan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Desa Kasarangan, khususnya warga di RT 007. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi contoh nyata bahwa gotong royong masih menjadi nilai luhur yang sangat penting dalam kehidupan masyarakat Indonesia.(red/mask95).